Contoh Soal UKG SDLB

Untuk UKG Online / offline Guru SDLB (SD Luar Biasa) kompetensi Guru Kelas SDLB merupakan konsep yang harus dikuasai guna kesuksesan Ujian Kompetensi. Soal UKG untuk SD mata pelajaran Guru Kelas SDLB selayaknya dikembangkan dari sekitar 9 kompetensi pedagodik dan sekitar 5 kompetensi profesional, masing-masing beserta sub kompetensi, dan indikator esensialnya. Kompetensi pedagodik dimaksud diantaranya adalah Menguasai karakteristik peserta didik dari aspek fisik, moral, sosial, kultural, emosional, dan intelektual, sedangkan kompetensi profesional mencakup diantaranya Menguasai materi, struktur, konsep dan pola pikir keilmuan yang mendukung mata pelajaran Guru kelas SDLB dengan orientasi mobilitas berupa penguasaan konsep orientasi mobilitas sebagai sarana pemenuhan kebutuhan orientasi dan mobilitas anak berkebutuhan khusus.

Contoh soalnya bisa mencakup persoalan-persoalan seperti ini :


  1. Bagaimana prinsip-prinsip pembelajaran orientasi mobilitas pada siswa tunanetra jenjang SDLB.

  2. Mengaplikasikan langkah-langkah penggunaan teknik bepergian mandiri dengan benar pada siswa tunanetra jenjang SDLB.

  3. Mengaplikasikan langkah-langkah penggunaan teknik bepergian dengan menggunakan tongkat dengan benar pada siswa tunanetra jenjang SDLB.

  4. Menguasai konsep BKPBI sebagai sarana pemenuhan kebutuhan dasar komunikasi anak berkebutuhan khusus.

  5. Menjelaskan tujuan utama pembelajaran bina diri bagi siswa tunagrahita jenjang SDLB.

  6. Menentukan materi bina diri yang relevan dengan kebutuhan pengembangan diri anak tunagrahita jenjang SDLB.



Dan seterusnya itu kami tampilkan hanya beberapa contoh soal yang selayaknya dikembangkan.


Kesimpulan : Soal UKG Guru Kelas SDLB dikembangkan dari kisi-kisi resmi Kemdikbud sesuai mata pelajaran yang bersangkutan, saran kami kepada Bapak/Ibu adalah daripada mencari kesana kemari tentang soal-soal UKG yang belum tentu sesuai, baik dalam materi maupun bentuknya lebih baik mari kita kembangkan kisi-kisi yang kita miliki. Kisi-kisi yang dimaksud adalah kisi-kisi UKG SD 2012 dari Kemdikbud yang bisa di didownload disini, Terima kasih!

0 comments:

Post a Comment

 
About | Privacy | Disclaimer
© Copyright web.edikomputer.com™ 2011 - All rights reserved.

Design by : edikomputer template editchil v.1.0